Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

#MudikAmanSehat : Pentingnya Penerapan Protokol Kesehatan Selama Perjalanan

  Tahun ini pemerintah telah memperbolehkan masyarakat indonesia untuk mudik lebaran sebagai sebuah tradisi yang selalu dilakukan oleh keban...

 



Tahun ini pemerintah telah memperbolehkan masyarakat indonesia untuk mudik lebaran sebagai sebuah tradisi yang selalu dilakukan oleh kebanyakan warga masyarakat indonesia, setelah 2 tahun lama nya mudik ditiadakan akibat pandemi. Tentunya dengan tetap menerapkan protokol keehatan yang ketat karena saat ini status pandemi covid-19 di indonesia belum dicabut oleh pemerintah.

lalu bagaimanakah protokol kesehatan yang harus diterapkan oleh para pemudik selama dalam perjalanan? protokol kesehatan sangat penting diterapkan selama dalam perjalanan agar mudik tetap aman dan sehat hingga nanti bertemu keluarga di kampung halaman. yuk simak protokol kesehatan yang dapat diterapkan selama perjalanan.

  • Menggunakan Masker medis 3 lapis yang  menutupi hidung, mulut dan dagu 
Pastikan hidung, mulut, dan dagu tertutup seluruhnya, bagian berwarna berada di depan, dan bagian berwarna putih yang menempel di wajah. Tekan bagian atas masker yang ada kawatnya agar sesuai bentuk hidung.
  • Mengganti Masker secara berkala
Biasakan mencuci tangan terlebih dahulu sebelum menggunakan masker.  Gantilah masker jika rusak, kotor, atau basah. Buanglah masker dengan benar ke dalam tempat sampah.
  • Tidak Saling Bicara jika tidak menggunakan masker 
COVID-19 menyebar secara cepat melalui percikan droplet baik saat bersin maupun batuk dan berbicara. Memakai masker adalah salah satu cara efektif untuk menahan droplet tersebut menyebar,
  • Rutin mencuci tangan menggunakan sabun/Hand Sanitizer
Mencuci tangan dengan sabun adalah salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari jemari menggunakan air dan sabun oleh manusia untuk menjadi bersih dan memutuskan mata rantai kuman
  • Tidak makan/minum selama dalam perjalanan yang kurang dari 2 jam